Label

Introspeksi atau Otokritik


Seperti sepatu yang kita pakai, tiap kaki memiliki ukurannya. Memaksakan tapak kecil untuk telapak besar akan menyakiti sang kaki, memaksakan sepatu besar untuk tapak kecil merepotkan sang kaki dan tidak pantas untuk si pemakainya. Begitu pun dalam soal ilmu dan agama, amal sangat berkaitan dengan ilmu, Islam tak mungkin dipisahkan dengan Ihsan. Kita tak bisa memaksa si anu untuk mengikuti mazhab kita jika memang ilmu dan ukurannya tidak sesuai dan tidak pas. Sebab, kalau dipaksakan, akibatnya hanyalah ketakpantasan, bahkan kerusakan, semisal banyak yang mengaku Syi’ah Rasulullah dan Sayyidina Ali, tetapi perilakunya tidak lah menggambarkan akhlaq dan ilmu keduanya. Maka, ketika ditanya: apakah saya seorang Syi’ah, saya malah malu mengiyakannya. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar